Demi mempertahankan eksistensinya di dunia musik, Morning station yang merupakan salah satu home band dibawah naungan UKM Musik Ikabama UMM ini akhirnya melepas debut single pertamanya yang berjudul “Hurt” pada bulan Maret 2022, lewat lagu yang morning station tulis sejak September 2021 lalu, mereka ingin menyoroti beberapa hal penting dalam suatu hubungan dimana pada hubungan yang bisa dibilang baru seumur jagung atau belum berjalan lama tersebut sudah ada komitmen yang dibangun oleh kedua belah pihak hingga akhirnya sang wanita merasakan ada sesuatu yang menjanggal pada si pria, nyatanya komitmen yang sudah dibangun harus hilang seketika karena sebuah perbuatan yang tidak sesuai dengan apa yang dibicarakan dan disepakati pada kesepakatan awal dalam menjalankan hubungan.
Si pria yang diibaratkan seperti burung yang terbang kemana pun dan tidak pernah lupa pulang ke sangkar awal sebelum ia menemukan sangkar baru, begitulah cerita dari lagu ini yang mana si pria sudah berjanji dan berkomitmen dengan pasangannya yang baru tetapi belum bisa melupakan pasangan di masa lalu. Morning station sendiri ingin menyoroti penting dan sakralnya komitmen dalam sebuah hubungan, bahkan ketika hubunganmu belum berjalan lama.
“Jadi hurt ini ngejelasin tentang hubungan pria dan wanita ya…. dimana hubungan ini memang belum begitu lama, tapi udah ada komitmen dan pada dasarnya emang udah saling percaya. Tapi seiring berjalannya waktu si cewe nemuin nih…. kalau ternyata cowoknya gak sesuai dengan apa yang sering dia bicarakan itu, cowoknya masih intens komunikasi dan biasanya dengan tidak sengaja nyeritain masa lalunya ke cewek yang sekarang, disini pun si cewek yang sebagai orang baru merasa kalau bukannya kamu udah sering ngasih tau kamu cinta sama aku ? kalau kamu beruntung banget bisa ketemu aku ? tapi kenapa kamu masih ingat dia” ucap adiska vokalis berdarah Malang tersebut.
Proses pembuatan lirik “Hurt” sendiri tak terlalu memakan waktu yang lama, sedangkan proses produksinya memakan waktu sekitar lima bulan terhitung sejak november 2021 hingga februari 2022. Para personil morning station ini sempat dilanda stress saat proses produksi “tekanan deadline mungkin jadi salah satu penyebab yang buat beberapa personil kita jadi kek tiba-tiba moodnya sering naik turun, cukup banyak perombakan juga dari segi instrumen maupun vokal dan dinamika lagu dan sempat awalnya kita ragu karena udah bikin gitu terus kita ngerasa ada yang kurang akhirnya dibikin ulang lagi” ucap pian gitaris morning station.
___________
Lirik “HURT”
Verse
You say that time im the only one you love
You always say that you are the
luckiest person to find me, when your heart
Bridge
But why you still talking about that girl in
the night when we call, after you get sick about it
You didn't have to run from the reality
Reff
Isn't enough? Isn't enough? When you always told me that im the one
I saw that you never want me for the first time, you never love me for the first time
What does it love ? Is it love?
Are you really in love ?
But in the same time you still remember
her, and i think that you never want me in
the first sight
Reff 2
Isn't enough? Is enough? When you always told me that im the one
I saw that you never want me for the first time, you never love me for the first time
What does it love ? Is it love?
Are you really in love ?
But in the same time you still remember
her, and i think that you never want me in
the first sight
Tidak ada komentar:
Posting Komentar