Vigilante , merupakan nama dari sebuah grup yang beranggotakan musisi dari beberapa band indie yang ada di Kota Malang seperti Risandy (KOS ATOS), Glorianstya, Erick Ryan Silalahi (Audiosick), Cheline Ridson, Brian Pranama (Sumber Kencono) , Vigil K (KOS ATOS), mereka bersatu dalam sebuah project musik yang digagas oleh Vigil Kristologus dan resmi terbentuk desember (akhir tahun 2018) dengan membawakan lagu bertema rohani.
Sebagai debut awal, Vigilante telah resmi merilis double track sebagai hadiah natal tahun 2018 ini, "Penuh Semangat" dan "Selamat Hari Natal", yang juga bisa di nikmati melalui platform digital seperti Spotify, Itunes dan lainnya.
Sesuai dengan tujuan awal mereka, setiap lagu yang mereka sampaikan mempunyai makna tertentu, seperti lagu "Penuh Semangat", yang mengajak semua orang untuk berkumpul dan saling berbagi kasih dalam natal yang penuh sukacita. Vigil Kristologus sebagai penulis lagu memberikan gambaran bahwa "Kita yang diberkati harus saling memberi" , kepada siapapun yang terberkati haruslah juga memberkati dan lakukan dengan sepenuh hati, siapkan diri siapkan hati untuk rayakan natal dengan penuh semangat.
Dalam double track ini turut dibantu oleh Eka Catra (gitar), dan Ganesha Solomon (drum), proses perekaman, mixing hingga mastering memakan waktu hingga 2 bulan, "dalam waktu yang bisa dikatakan singkat ini semua eksekusi record hingga mastering digarap melalui Studio recording Creatorikos (Malang)", ucap Vigil (24/12/2018).
Pada lagu "Selamat Hari Natal", lewat vigilante, mereka berpesan, sebuah penantian pastilah berujung bahagia jika yang dinanti datang dengan sukacita dan penuh damai, rayakan hari kedatangan-Nya dengan berbagi kasih kepada sesama, agar siapapun yang menyambut kedatangannya memperoleh hidup damai sentosa, Selamat Hari Natal mari kita bergembira serta saling mengasihi.
Official Lyric Video
Vigilante - Penuh Semangat!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar