Batu, 23 Januari 2026 — Monies Keroncong kembali membawa kabar segar dengan merilis single terbaru berjudul “Ragu”, sebuah lagu bernuansa romantis yang mengangkat kisah sederhana tentang pertemuan dan kebimbangan perasaan yang kerap dialami banyak orang.
“Ragu” bercerita tentang momen pertemuan di malam minggu, ketika tatapan dan senyuman mampu membuat detak jantung berdebar. Lagu ini menangkap suasana batin yang terasa tenang saat memandang seseorang yang disukai, namun di saat bersamaan muncul keraguan untuk melangkah lebih jauh menuju hubungan yang lebih spesial.
“Dari segi lirik, lagu ini bercerita tentang momen pertemuan di malam minggu, ketika tatapan dan senyuman mampu membuat detak jantung berdebar. Lagu ini menggambarkan suasana batin yang terasa tenang saat memandang seseorang yang disukai, namun di saat bersamaan muncul keraguan untuk menjalin hubungan spesial,” ujar Azar, penulis lagu “Ragu”.
Dalam single ini, Monies Keroncong memilih pendekatan lirik yang sederhana, puitis, namun tetap mengena. Kejujuran dan kelembutan menjadi kunci utama dalam menyampaikan perasaan yang tak sepenuhnya utuh—antara bahagia dan ragu.
“Batin ini terasa tenang menatapmu
Hari ini kurasakan kebahagiaanku”
Melalui penggalan lirik tersebut, Monies mengekspresikan kebahagiaan dengan lantang namun jujur. Namun, kebahagiaan itu masih dibayangi rasa takut akan ketidakpastian, tergambar jelas dalam lirik “Tapi aku ragu tuk memilikimu”. Sebuah pengakuan yang dekat dengan realitas banyak kisah asmara.
Proses produksi “Ragu” melibatkan kerja sama Monies Keroncong dengan Creatorix Studio, dengan proses mixing dan mastering ditangani oleh Eka Catra. Lagu ini digarap selama beberapa minggu, menjadi upaya Monies untuk membawa karya mereka ke dimensi yang berbeda, tanpa meninggalkan ciri khas keroncong modern ala Monies.
“Untuk recording dan proses aransemen, kami kerjakan secara bertahap di Monies Studio,” ujar Nico, selaku produser sekaligus music engineer.
Dengan aransemen keroncong modern yang hangat dan intim, “Ragu” menjadi penanda penting perjalanan Monies Keroncong, sekaligus menandai kelahiran mereka secara lebih kuat di skena musik Malang Raya. Lagu ini mengajak pendengar untuk kembali mengingat momen-momen ragu dalam kisah cinta—perasaan yang mungkin sederhana, namun membekas.
Single “Ragu” resmi dirilis pada 23 Januari 2026 dan sudah dapat dinikmati di berbagai platform musik digital. Informasi terbaru mengenai karya dan aktivitas Monies Keroncong dapat diikuti melalui seluruh kanal digital resmi mereka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar