Mengemas musik metal dengan cara mereka sendiri, disertai lirik-lirik yang banyak bercerita tentang kondisi sosial, politik dan agama, serta bagaimana menjadikan lirik sebagai sebuah hal yang dapat menjadi corong perlawanan dan pengingat untuk kita manusia menjadi lebih perduli pada keadaan sekitar kita, juga apa yang sedang terjadi di negeri ini, agar kiranya dapat menjadikan kita semua lebih baik diwaktu berikutnya.
Beranggotakan Andi (Vocal), Jhoni (Guitars/Back Voc) & Arif (Drums), akhirnya menyelesaikan 9 materi lagu yang akan menghias tracklist pada album penuh ini, proses yang cukup memakan waktu dengan segala hambatan, tak menyurutkan semangat dan daya juang mereka semua, dibantu oleh beberapa kawan baik, pada akhirnya proses rekaman yang dikerjakan di dua studio yaitu Rescuenesia Records (Sangatta) dan Damai Studio (Sangatta), akhirnya pun dapat terselesaikan, dan bahwa benar adanya, Proses tak akan pernah menghianati hasil, respect dan salut pada perjuangan untuk berani merilis sebuah album, keep fight.
Proses pengerjaan album yang memakan waktu setahun lebih, cukup menyita waktu, tenaga dan pikiran, cukup melelahkan memang, namun pada akhirnya bathin terpuaskan dan METALFREAK akan segera melepas penuh untuk kengkawan metalhead dan semua pendengar extreme musick di skena BORNEO bahkan INDONESIA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar